Muhammad Fadhlan Ramadhan adalah namaku, disekolah teman-temanku biasa memanggilku Fadhlan. Tak ada yang spesial dariku, aku menjalani hari-hariku dengan biasa tanpa ada kesulitan yang berarti. Aku duduk dibangku SMA kelas 2 disalah satu SMA favorit di kotaku. Aku adalah tipe orang yang bisa dibilang sangat pendiam dan menghindari sosialisasi berlebih dengan sekitar, karena moto hidupku adalah semakin sedikit pergaulan maka semakin sedikit masalah yang kau hadapi. Teman-temanku pun juga sudah mengetahui akan karakterku jadi mereka sudah mengerti untuk tidak terlalu terlibat denganku karena khawatir menggangguku. Hari - hari ku lewati dengan damai dan tenang seakan ku ingin selamanya terus begini, hingga ada suatu saat dimana ada kejadian yang menghancurkan ketenanganku ini.
KEMBALI KE ARTIKEL