Bantul ( MTsN 1 Bantul ) -- Pada Jumat (10/01/25), setelah siswa melaksanakan kegiatan Jumat Sehat dengan senam kesegaran jasmani, sejumlah kader Adiwiyata MTsN 1 Bantul mengadakan aksi bersih kebun madrasah. Kegiatan ini merupakan bagian dari aksi lingkungan yang dilakukan secara berkala untuk mendukung keberlangsungan program Adiwiyata di madrasah.