Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo yang diwakili oleh Asisten Deputi Bidang Tata Ruang Suhendro Baskito, Rabu (8/12/2010) pagi, meresmikan Konferensi Nasional Konferensi Nasional Pengelolaan Bencana Berbasis Komunitas (KN PRBBK VI)di Hotel Redtop Jakarta. Didampingi oleh Direktur Pengurangan Risiko Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwonugroho dan Sekjen Masyarakat Peduli Bencana Indonesia (MPBI) Faizal Djalal, Suhendro memukul gong sebagai tanda dibukanya acara itu.