Pada hari Rabu, 4 September 2024, saya dan teman-teman dari Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Sebelas Maret berkunjung ke Monumen Pers Nasional sebagai pengetahuan awal untuk mengenal sejarah pers di Indonesia dalam menempuh mata kuliah Jurnalistik Cetak. Mengunjungi Monumen Pers adalah sebuah perjalanan waktu yang menggugah di tengah gempita dunia digital yang serba instan. Bangunan bersejarah ini memiliki ribuan cerita tentang perjuangan para pahlawan pers untuk kebebasan dan menyuarakan kebenaran. Dengan melihat barang langka seperti mesin cetak kuno dan surat kabar pertama, kita diajak untuk merenung dan menghargai peran pers dalam membangun bangsa.Â
KEMBALI KE ARTIKEL