Saat ini kita pasti sudah tidak asing dengan fakta bahwa universitas adalah salah satu ruang lingkup yang lingkungannya kaya akan budaya, suku, agama, ras, dan golongan. Keberagaman ini bukan hanya menjadi ciri khas, tetapi juga merupakan aset berharga yang dapat memperkuat identitas bangsa maupun identitas universitas tersebut. Namun, keragaman ini juga membawa tantangan, termasuk potensi munculnya intoleransi. Intoleransi dapat dianggap sebagai ancaman yang merusak persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat yang beragam. Lalu, Apa itu Intoleransi? Intoleransi adalah sikap yang bertentangan dengan prinsip-prinsip toleransi, di mana individu atau kelompok tidak dapat menerima perbedaan keyakinan, baik dalam hal agama maupun budaya. Hal ini dapat menimbulkan ketegangan dan konflik yang merugikan masyarakat atau sebuah instansi secara keseluruhan. Di Indonesia, meskipun terdapat toleransi yang tinggi terhadap keragaman etnis, survei menunjukkan bahwa toleransi terhadap perbedaan agama masih rendah serta perbedaan warna kulit dan etnis.
KEMBALI KE ARTIKEL