Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Pelaksanaan Penggunaan QRIS untuk Umum di Desa Tawar

16 Juli 2024   22:56 Diperbarui: 16 Juli 2024   23:02 19 0
Tentunya semua mahasiswa mengetahui tentang program KKN. KKN atau Kuliah Kerja Nyata merupakan tradisi dimana mahasiswa tahun ketiga atau keempat mengamalkan tiga dharma perguruan tinggi salah satunya yaitu pengabdian masyarakat. Biasanya, mahasiswa ditugaskan ke lokasi yang jauh dari almamater atau universitasnya sebagai bagian dari pelatihan pengabdian  masyarakat atau dunia kerja. Mahasiswa dapat mengikuti kegiatan KKN setelah menyelesaikan 80 SKS. KKN dapat diselesaikan mulai semester 6 apabila telah mencapai jumlah SKS yang ditentukan.

Pada kesempatan kali ini tiga orang mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya bersama LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat) mendapatkan kesempatan untuk mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat atau KKN disela pergantian semester 6 menuju 7. Yunika, Higo, Falah selaku Mahasiswa yang didampingi oleh Bapak Muhammaad Yasin selaku Dosen Pembimbing Lapangan diarahkan untuk melakukan kegiatan pengabdian di Desa Tawar, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Desa ini berjarak sekitar 68 km dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun