Hewan banyak dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan manusia sejak zaman dahulu sebagai tenaga kerja, alat transportasi, konsumsi, hiburan maupun sebagai hewan kesayangan dan untuk penelitian serta pengujian. Hewan yang digunakan dalam penelitian disebut hewan coba atau hewan model yaitu hewan yang sengaja dipelihara untuk kepentingan penelitian baik di laboratorium maupun dalam skala yang lebih luas. Penggunaan hewan dalam penelitian dan pengujian dapat meningkatkan kualitas hidup hewan itu sendiri maupun manusia seperti untuk pengembangan vaksin, obat, alat diagnosis, uji toksisitas, uji coba klinis obat, perbaikan prosedur bedah dan lain-lainnya. Penerapan kesrawan dalam industri peternakan diakui berpotensi meningkatkan produktivitas hewan dan meningkatkan kualitas daging.
KEMBALI KE ARTIKEL