Perpustakaan merupakan pusat sarana akademis. Perpustakaan menjadi pusat gudang ilmu yang terdapat berbagai sumber informasi penting. Perpustakaan bersifat universal atau umum maksudnya ialah usia berapapun, dan apapun pekerjaannya, dapat belajar dan mencari informasi di perpustakaan. UNESCO menyatakan Indonesia berada di urutan kedua dari bawah perihal literasi di dunia, yang artinya Indonesia menjadi Negara dengan minat baca rendah. Indonesia menempati peringkat ke-62 dari 70 negara berkaitan dengan tingkat literasi, atau berada 10 negara terbawah yang memiliki tingkat literasi rendah. Hal ini berdasarkan survei yang dilakukan Program for International Student Assessment (PISA) yang di rilis oleh Organization for Economic Co-operation and Development (OECD) pada tahun 2019.
KEMBALI KE ARTIKEL