Hari ini pagi pukul tujuh kurang seperempat saya ngurus administrasi ke rumah Moden (perangkat desa yg berwenang dalam hal pernikahan) untuk minta prosedur apa saja  yang harus saya lengkapi, karna setiap saya ke rumah beliau sering nggak di rumah makanya ambil waktu yang agak mepet dengan jam kerja namun cukup efisien, yaitu seperti jam yang saya sebutkan tadi. Setelah ngobrol basa-basi dan sambil saya serahkan dokumen-dokumen yang diperlukan, sejauh ini kata pak moden aman-aman saja. Namun, yang menjadi rada menjengkelkan, eh bukan rada sih, tapi bener-bener menjengkelkan adalah di momen terkahir ketika saya dan Kaka saya mau beranjak menutup pertemuan singkat ini.
"Mbak, ini semua nanti ada biayanya ya, tiga ratus ribu".
Begitu kata pak Moden.
KEMBALI KE ARTIKEL