Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Temukan Kreativitas dalam Nuansa Hiburan Berkualitas

27 Februari 2013   02:54 Diperbarui: 24 Juni 2015   17:37 148 0

Terlihat dua orang bocah kakak beradik berlarian menuju wahana Sea World Indonesia. “ayo, tebak ikan apa itu?” Tanya sang ayah pada dua bocah itu sambil menunjuk ke arah seekor ikan berukuran besar yang asyik berenang didalam akuarium raksasa itu. Sontak pertanyaan tersebut dijawab oleh sang kakak. Diluar dugaan, sang adik pun tak mau kalah. Ia pun berusaha menjawab pertanyaan itu sekenanya. Beberapa saat kemudian pertanyaan lain juga terlontar dari sang ibu. Dan pertanyaan itupun dijawab dengan semangat oleh dua bersaudara itu. Tak jarang jawaban polos mereka membuat sang ayah dan ibu mereka tertawa. Bahkan si bungsu yang usianya belum genap 3 tahun itu juga melontarkan pertanyaan-pertanyaan konyol ditengah keasyikan mereka menikmati hiburan wisata bawah laut. Sebuah percakapan ringan namun berbobot. Tanya jawab tentang kehidupan bawah laut ini sering dan sudah tidak asing ditelinga. Pertanyaan konyol yang tak dapat dicegah itu hadir ketika rasa keingintahuan muncul dibenak seorang anak. Dan jawaban polos yang mereka lontarkan pun adalah salah satu bentuk kemampuan dari olah pikir dan hasil imajinasi mereka sendiri.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun