Meski pun kota Bekasi yang dulunya hanyalah sebuah kecamatan dari Kabupaten Bekasi, tapi dengan perkembangannya yang sangat pesat akhirnya ditingkatkan statusnya menjadi Kota Administratif pada tahun 1982 dan kemudian Kotamadya pada tahun 1996. Artinya di usianya yang telah 16th kota ini semakin bersolek dengan perkembangannya. Bahkan pula menjadi bahan cerita dari kabar media massa yang selalu meliputnya. Beragam persoalan baik sisi positif atau pun negatif pun dimunculkannya secara nasional.