Ada baiknya melongok-longok buku-buku yang pernah dibeli namun belum pernah dibaca karena berbagai alasan, entah itu sibuk ataupun malas. Saya pribadi banyak sekali membeli buku tapi belum sempat dibaca. Atau hanya dibaca beberapa halaman namun tidak sampai selesai.
Membaca di samping membuat diri lebih santai juga dapat memberikan berbagai hal manfaat bagi diri. Soal buku yang dipilih tiap orang tentu punya selera masing-masing. Namun dalam situasi saat ini lebih baik memilih buku yang tidak terlalu serius atau buku-buku yang menghibur hati.
Jika koleksi buku terbatas ada banyak buku yang bisa dikonsumsi gratis. Jika masih bersikukuh untuk membaca buku-buku serius misalnya banyak penerbit internasional yang membagikan bacaan gratis di masa pandemi ini.
Ada beberapa link buku gratis (ebook) yang mampir ke WAG yang saya ikuti dan mungkin akan bermanfaat bagi teman-teman sekalian. Springer, salah satu penerbit internasional misalnya membuka akses gratis bagi buku-buku. Demikian pula Australian National University (https://press.anu.edu.au/publications/new-releases).
Di Springer dan ANU biasanya buku-bukunya dijual dan relatif mahal untuk kocek kita. Namun, sekarang dapat diunduh secara gratis. Jadi memang harus dimanfaatkan untuk mengunduhnya. Mungkin sekarang belum berguna, siapa tahu nanti bisa berguna.
Di Indonesia, jika berminat pada hasil-hasil penelitian, LIPI juga memberikan akses gratis bagi buku-buku yang diterbitkannya yang dapat diakses melalui LIPI Press. Sementara itu, Penerbit Marjin Kiri memberi dua buku terbitannya secara gratis yaitu Buku Lingkungan Hidup dan Kapitalisme dan  Buku Mengukur Kesejahteraan .
Masih soal buku gratis. Jika ingin meminjam buku dapat memanfaatkan IPUSNAS. Unduh saja aplikasinya di play store. Setelah diunduh kemudian silakan registrasi. Untuk mudahnya bisa memanfaatkan akun FB yang kita miiliki. Setelah log in kita dapat meminjam berbagai buku.
Saya misalnya sangat menggemari karya Eka Kurniawan, ketika saya cari karyanya relatif lengkap. Saya juga coba cari Biografi Jakob Oetama dan ada. Saya coba cari tulisan tentang Romo Mangunwijaya, meski tidak lengkap ternyata ada. Saya kemudian mencoba cari tulisan Pramoedya, meski tidak ada novel-novelnya ternyata ada beberapa tulisan tentang biografinya, yah lumayan. Di IPUSNAS kita dapat meminjam buku. Tinggal klik, jika koleksi tersebut tidak sedang dipinjam maka kita bisa pinjam dan mulai baca. Gratis dan legal. Menyenangkan.