Dalam beberapa tahun terakhir, film laga, komedi, hingga melodrama menjadi rating film tertinggi pada box office. Namun genre utama yang menjadi ciri khas pada industri film di tiongkok yaitu film patriotic. Genre film ini menggambarkan ikatan spiritual masyarakat Tionghoa serta menyatukan semua kelompok etnis yang ada di Tionghoa. Patriotisme menjungjung tinggi kemanusiaan dan keadilan serta rasa peduli dengan budaya. Salah satu film yang diproduksi dengan mengangkat unsur patriotic adalah “The battle at Lake Changjin” (2021), film ini bercerita tentang pertempuran antara Amerika Serikat dan Tiongkok. (china-admissions.com, 2023)
Saat ini, film terlaris yang diproduksi adalah ‘Wolf Warrior 2’ (2017), tidak hanya masyarakat tiongkok, film ini mendapat banyak apresiasi secara global. Film yang disutradarai oleh Wu Jing ini bercerita tentang kisah tentara tiongkok yang ditempatkan di Afrika yang memiliki tugas utama untuk melindungi pekerja medis dari pemberontakan. Film ini menjadi pemecah rekor box office dan menjadi film pertama yang memperoleh lebih dari USD 600 juta di box office Tiongkok sejak rilis pada 27 Juli 2017 lalu.