Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humor

Andi Nurpati Pecahkan Rekor Dunia Loncat

28 Juni 2010   06:25 Diperbarui: 26 Juni 2015   15:14 964 0
[caption id="" align="alignnone" width="600" caption="ilustrasi: kompas.com"][/caption] ANGGOTA Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat Andi Nurpati boleh saja dicaci banyak orang karena ulahnya yang dianggap tidak beretika lantaran masuk Partai Demokrat. Tapi bagi pendukungnya, ia adalah seorang pahlawan. Andi Nurpati dianggap orang hebat karena mampu memecahkan rekor dunia. Woww!!! Di sebuah cafe di Makassar, sejumlah pengunjung sedang mempergunjingkan hebohnya kasus Andi Nurpati, perempuan kelahiran Macero, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, 2 Juli 1966 itu. Ada yang mendukung, ada pula yang menentang. Penentang: Ia pengecut, tak ubahnya bajing loncat.  Sudah diberikan amanah negara sebagai penyelenggara Pemilu, eeee... malah ingin jadi pemain juga, loncat ke partai... Pendukung: Jangan salah, Andi Nurpati sekarang kan malah sudah mengharumkan nama negara. Penentang: Kok bisa??? Pendukung: Iyalaaahhh... Ia kan berhasil memecahkan rekor duniaaaa... Penentang: Maksudnya rekor dalam hal apa? Pendukung: Masa' gak tau sih... Di bidang loncat jauh dan loncat tinggi! Si Penentang pun terbengong-bengong. Mereka tak habis mengerti maksud si pendukung. Setahu mereka, Andi Nurpati tidak pernah disebut-sebut namanya sebagai atlet loncat, baik loncat jauh,loncat tinggi, atau loncat indah. Jangankan mecahkan rekor dunia, juara PON, Porda, atau bahkan juara tingkat RT sekalipun tidak pernah disebut-sebut. Yang mereka tahu Andi Nurpati itu Anggota KPU Pusat. Penentang: Yang saya tau dari Mas Firman Seponada, Andi Nurpati itu sebelum jadi anggota KPU pernah menjadi anggota Panwaslu Provinsi Lampung. Setelah itu ia turun kasta menjadi Panwaslu Kota Bandar Lampung. Kalau atlet loncat, saya baru tau dari Anda. Pendukung: Naahhh..., di situlah letaknya Andi Nurpati memecahkan rekor duniaaa.... Ia mampu meloncat dengan tinggi dan juga jauh sekaaaaaliiii..... Penentang: Ahhh... perjelas saja maksudnya? Gak usah ngambang, dehhh!!! Pendukung: Coba bayangkan, kalau atlit pemecah rekor loncat tinggi kan paling tinggi loncatannya dua meteran, sedangkan loncat jauh rasanya belom ada tuh yang sampai sepuluh meter.... Kalau Andi Nurpati, loncatannya  luar biasa, dari Lampung ke Jakarta, dari daerah ke pusat... Ha ha haaa... Makanya gak usah heran kalau dia meloncat dari KPU ke Demokrat, itu sih dekat, sama-sama di Jakarta, bukan? Sayangnya, loncatannya sangat tidak indah.. ha ha haaa.... Penentang: Sialan...@#$^%&^*&)(%^$@#@!?!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun