Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Hujan Bulan Oktober

20 Oktober 2013   04:50 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:17 72 0
Setelah 2 hari diterjang angin dan hawa panas
Serta jatuh berguguran daun meranggas sebagian dari ranting itu
Bahkan sampai juga mengering diterpa hawa panas malam


Maka bersyukur terucap dini hari ini aku merasakan dingin yang sudah lama hampir terlupakan
Dingin yang selalu ku rindu berselimut menemani malam-malam ku

Hujan telah jatuh di bulan ini
Bulan Oktober yang sedikit terlambat 1 bulan kemarin


Di sore tadi telah menyapaku, walau agak malu-malu akan jatuh tidak rintiknya
Tapi toh jatuh juga mengguyur tanah Malang

Sejenak dingin menyelimuti hawa sore tadi
Walaupun sampai petang dan malam menjelang hawa panas kembali menyeruak seperti tak terima
Tapi itu tak berlaku untuk dini hari ini
Dingin yang lama hilang telah menyapaku kembali

Kendalpayak, 20 Oktober 2013

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun