Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy Pilihan

Kurangnya Tenaga Kesehatan Mental di Indonesia

22 November 2023   14:40 Diperbarui: 22 November 2023   14:49 172 3
Kurangnya tenaga kesehatan mental di Indonesia telah menjadi salah satu tantangan besar dalam menyediakan layanan kesehatan yang memadai bagi masyarakat. Masalah ini terjadi karena beberapa alasan mendasar yang mempengaruhi ketersediaan, distribusi, dan aksesibilitas tenaga profesional di bidang kesehatan mental.

Pertama, jumlah spesialis kesehatan mental, seperti psikiater dan psikolog klinis, masih jauh di bawah standar (standar WHO 1:30.000) yang diperlukan oleh populasi Indonesia yang besar. Statistik menunjukkan bahwa perbandingan psikiater per jumlah populasi umumnya sangat rendah, yaitu sekitar 1 berbanding 200.000.  sehingga sulit bagi individu untuk mendapatkan bantuan profesional.

Kedua, distribusi tenaga kesehatan mental tidak merata di seluruh wilayah Indonesia. Banyak daerah, terutama di pedesaan, yang kurang terlayani oleh profesional kesehatan mental. Hal ini menyebabkan kesenjangan aksesibilitas bagi mereka yang membutuhkan pertolongan, mengharuskan mereka melakukan perjalanan jauh untuk mendapatkan bantuan. Hingga tahun 2022, hanya 50% dari 10.321 puskesmas mampu membuka layanan kesehatan mental. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun