Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Dosen Universitas Bosowa Telah Melakukan Pelatihan Pembuatan Alat Peraga Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal

15 September 2024   07:10 Diperbarui: 15 September 2024   07:15 55 1
Jeneponto, 15 September 2024 -- Sebuah kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertajuk "Pelatihan Pembuatan Alat Peraga Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal dengan Menggunakan Model Gold Standard Project Based Learning" sukses digelar di Kabupaten Jeneponto oleh tim PkM dosen Universitas Bosowa pada tanggal 5-7 september 2024 yang lalu. Kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata dalam mendukung dunia pendidikan, khususnya dalam menghadirkan metode pembelajaran yang lebih relevan dengan konteks lokal. Acara ini didanai oleh Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat, Kemendikbudristek tahun Anggaran 2024Ketua tim pengabdian, Abdurrachman Rahim, dosen dari Universitas Bosowa, memimpin kegiatan ini dengan mengedepankan pendekatan inovatif Gold Standard Project Based Learning (PBL). Metode ini mendorong peserta untuk aktif berpartisipasi dalam pembuatan alat peraga pembelajaran yang berbasis kearifan lokal, di mana siswa tidak hanya belajar secara teori, tetapi juga terlibat langsung dalam proyek yang meningkatkan kreativitas dan pemahaman mereka terhadap lingkungan sekitar.
Dalam sambutannya, Abdurrachman Rahim menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memfasilitasi para pendidik dalam mengembangkan alat peraga yang relevan dengan budaya lokal serta mendukung proses belajar mengajar yang lebih menarik dan efektif. "Kami berharap hasil dari pelatihan ini dapat diterapkan secara langsung di sekolah-sekolah, sehingga bisa memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas pendidikan di Jeneponto," ujarnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun