Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Mahasiswa KKN Tematik Universitas Mataram Tahun 2023 Berhasil Membentuk Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) di Desa Andalan Sebagai Bentuk Implementasi Pengembangan dan Pelestarian Wisata Daerah

3 Februari 2023   13:05 Diperbarui: 3 Februari 2023   14:32 479 0
Kegiatan KKN Universitas Mataram tahun 2022/2023 kembali dilakukan. Ratusan bahkan ribuan mahasiswa ditempatkan ke desa-desa untuk belajar bersama masyarakat. Mahasiswa KKN UNRAM melihat adanya potensi wisata alam di Desa Andalan yang belum dikelola dengan baik dan maksimal.Pembentukkan pokdarwis di Desa Andalan dilaksanakan pada tanggal 21 Januari 2023 di Balai Karya Dusun Dasan Gelumpang, Desa Andalan, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, NTB.  Pembentukkan POKDARWIS ini merupakan salah satu program kerja utama mahasiswa KKN UNRAM di Desa Andalan. Program ini dilakukan agar potensi wisata yang ada di Desa Andalan dapat dikelola dengan baik oleh suatu kelompok khusus yang memiliki fokus dalam pengelolaan, pelestarian dan pengembangan potensi wisata. Ide ini di cetuskan oleh mahasiswa KKN UNRAM kemudian dimusyawarakan dan dikonsultasikan sehingga mendapat respon positif dari pemerintah dan masyarakat Desa Andalan.

Sebelum membentuk program ini mahasiswa KKN UNRAM melakukan survei ke lokasi potensi wisata alam di Desa Andalan yang merupakan desa baru hasil pemekaran Desa Akar-Akar. Potensi alam yang dapat dikembangkan meliputi pantai andalan, kebun kopi, rumah adat, dan juga bukit yg terletak di dusun Dasan Gelumpang. Kegiatan survei ini dilakukan oleh seluruh mahasiswa KKN. Setelah melakukan dokumentasi di lokasi-lokasi tersebut, kemudian mahasiswa KKN UNRAM melaksanakan diskusi dan musyawarah dengan pemerintahan desa untuk membahas langkah apa yang akan dilakukan selanjutnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun