World Travel Market yang berpusat di London, Inggris sejak tahun 2011 memasukkan Indonesia ke dalam kelompok negara yang mempunyai potensi besar untuk berkembang dalam industri pariwisata. Kekayaan alam dan budaya, populasi yang besar dan masih bertumbuh serta besarnya pendapatan merupakan faktor utama pendukung industri pariwisata di Indonesia untuk tumbuh dan berkembang. Masih mengutip data dari World Travel Market, pada tahun 2012 di kawasan Asia Pasifik,
online travel bertumbuh hingga 19%. Sedangkan secara global pasar
online travel pada tahun 2102 bertumbuh 8.4% atau menguasai 25% dari industri pariwisata. Hal ini menjadikan posisi
Indonesia.travel sebagai gerbang resmi pariwisata Indonesia di dunia maya menjadi sangat penting.
Posisi Indonesia Pada tahun 2012, Indonesia di kunjungi oleh 8, 8,044,462 wisatawan asing. Indonesia menduduki peringkat ke 4 di antara Negara-negara ASEAN. Posisi puncak di pegang oleh Malaysia dengan 25,032,708 wisatawan asing. [caption id="attachment_318513" align="aligncenter" width="300" caption="Jumlah Kunjungan Wisatawan Asing 2012"][/caption]
KEMBALI KE ARTIKEL