Terdapat cafe yang sangat banyak di Kota Malang. Tentunya cafe -- cafe yang memiliki ciri khas tersendiri dan terkesan unik untuk semua kalangan dari anak -- anak sampai dewasa. Nah, kali ini muncul cafe baru dimana cafe tersebut mempunyai ciri khas dengan spesialis pastry. Cafe tersebut adalah Mad Baker. Mad Baker yang baru soft opening ditanggal 15 oktober 2022 ini memiliki variasi menu pastry seperti beberapa croissant dan beberapa cake yang nantinya bisa kita nikmatin jika berkunjung ke Mad Baker. Walaupun mempunyai ciri khas dengan variasi menu pastry nya, Mad Baker tetap menyediakan menu minuman seperti beberapa Tea Based, Mocktail, Espresso Based, Manual Brew, dan Non Coffee. Dan pastinya untuk semua menu yang ada di Mad Baker bisa di coba tanpa takut merogoh kocek terlalu banyak. Untuk menu di caf yang menyediakan beragam roti eropa dan minuman ini hanya berkisar Rp. 17.000 -- Rp. 30.000.
KEMBALI KE ARTIKEL