Seperti yang kita ketahui, La Nyala Mattalitti terpilih menjadi ketua PSSI versi mereka setelah mengalahkan para pesaingnya yang juga turut memperebutkan posisi PSSI-1 tersebut. melihat rekam jejaknya di persepakbolaan nasional, tentunya semua pecinta sepakbola tau bagaimana sebenarnya LNM ini, apakah dia memang pantas duduk sebagai ketua PSSI atau tidak?!
Mungkin ada sebahagian orang yang bertanya, apakah KPSI tidak punya calon lain selain LNM ini?? tentu punya..karena LNM ini pun menang bukan secara aklamasi..tetapi melihat lawan-lawan LNM dalam pemilihan kemaren pun tentunya semua bisa tau kalau LNM pasti akan menang juga..
Terus bagaimana dengan Dahlan Iskan dan Adiyaksa Dault?? kedua orang ini pernah menjadi opsi dari KPSI untuk diusung menjadi Ketum PSSI yang baru..tetapi melihat dari respon mereka berdua yang tidak akan menguntungkan kelompoknya terutama Dahlan Iskan yang akan mereformasi total kepengurusan PSSI yang dia pimpin, maka dua orang ini hanya menjadi pemancing animo masyarakat saja..
terus apakah memang tidak ada satupun org di KPSI yang lebih baik?? bagaimana dengan Rahmad Darmawan atau Benny Dollo yang kemaren seakan terlihat memihak KPSI?? saya juga tidak tau apakah kedua orang ini memang tidak mencukupi persyaratan untuk menjadi ketum PSSI atau tidak, tetapi sekalipun mereka mencukupi persyaratan untuk menjadi Ketua umum, mereka juga tidak akan dipilih karena mereka berdua hanyalah pion-pion yang dipersiapkan oleh KPSI untuk menarik simpati masyarakat agar masyarakat bisa berpikir bahwa mereka bukan mementingkan kelompok mereka saja..
Trus apa maksud tulisan anda ini? yach...seperti judul diatas..KPSI tidak punya pilihan lain untuk dijadikan Ketua Umum PSSI versi mereka, mereka tidak mungkin menjadikan Kroni NH Cs untuk menjadi ketua umum karena tentu akan menampakkan bahwa mereka memang masih warisan PSSI jaman NH. Dengan menjadikan LNM yang seakan terlihat netral, dan seakan membela kepentingan pecinta sepakbola, mereka yakin akan didukung masyarakat Indonesia walaupun mereka tau mereka akan melanggar statuta PSSI, dan...mereka hanya akan tinggal bilang " BUKANKAH ITU SUDAH KEBIASAAN KAMI??!! SO....??!".
Yach...itulah..kita tidak tau apakah memang menurut mereka LNM ini mampu membawa sepakbola kita kearah yg lebih baik, atau...LNM ini hanya akan menjadi korban seperti NH dulunya? wallahualam...
Salam point 7 !!!