Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud Pilihan

Belajar Menerima Ketidaksempurnaan dalam Film Guardians Of The Galaxy Vol.3

9 Mei 2023   14:53 Diperbarui: 9 Mei 2023   15:07 426 2
Fase kelima Marvel Cinematic Universe (MCU) menampilkan Guardians of The Galaxy Vol.3 yang menjadi seri ketiga dan penutup trilogi Guardians di Semesta MCU. Film ini mengisahkan tentang gerombolan geng penjaga galaxy dalam misi penyelamatan Rocket yang ternyata memiliki masa lalu yang kelam sebagai mutan rakun hasil eksperimen.

Dalam penyelamatan tersebut, banyak hal yang terjadi seperti perkelahian hingga memunculkan sosok dari masa lalu, yaitu Gamora. Misi penyelamatan itu juga bukan hanya mengungkap kejahatan High Evolutionary yang menginginkan kesempurnaan dalam diri setiap makhluk, tetapi juga mengungkap bahwa ia ingin menciptakan sebuah "bumi baru" yang berisi makhluk-makhluk ciptaannya dengan kehidupan terstruktur. Bahagia yang tidak pernah habis, otak yang cerdas, hingga semangat yang tak boleh pudar. Semua eksperimennya, menuju sebuah kesempuraan meski harus mengorbankan banyak jiwa.

Banyak hewan dengan otak cerdas yang dipenjarakan, dan setiap hari diambil selnya untuk kemudian dikembangkan. Namun setelah diambil selnya, hewan-hewan termasuk rakun-rakun tersebut akan dimusnahkan tanpa tersisa. High Evolutionary adalah contoh makhluk yang menginginkan kesempurnaan, tanpa memikirkan dampaknya terhadap orang lain. Ia tak merasakan bahwa ada hal lain yang lebih penting,

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun