Sudah beberapa kali anak saya yang bersekolah di kelas empat sekolah dasar (SD) mengeluh tentang perilaku guru di sekolahnya. Perilaku tersebut berupa kecurangan yang dilakukan saat ujian. Sang guru memberitahukan jawaban soal ujian kepada murid-murid tertentu. Ironisnya hal ini dilakukan secara terang-terangan. Akibatnya murid yang mendapat keistimewaan tersebut memperoleh nilah yang tinggi karena jawabannya benar semua, sebaliknya murid-murid lainnya mendapatkan nilai sesuai kemampuannya sendiri.