S elangkah bertambah dewasa
M emikul mimpi para generasi negeri
A dalah tanggungjawab besar yang dikantongi
H akekatnya bukan lagi tentang prestasi
I lmu dan adablah yang menjadi esensi sejati
R akitkan pribadi pekerti jadikan penerus yang berisi
J uangmu bukan hanya sampai di sini
A da ribuan langkah yang perlu ditapaki
Y ang perlu dijejaki dengan bekal ilmu yang hakiki
A gar penerusmu menjadi manusia penuh arti
Serongga, 2 Oktober 2019.