Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Malam Menuju Tahun 2015 “Sakitnya Tuh Disini”

1 Januari 2015   02:03 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:04 113 0

Malam pergantian tahun dari 2014 ke  2015 akan kita lalui, malam tersebut selalu diliputi dengan segala hiruk pikuk kemeriahan bagi yang mengikuti atau merayakannya, baik sepanjang malam hingga subuh dini hari. Persiapan perayaan malam pergantian tahun  bagi yang ingin merayakannya telah mempersiapkan segala pernak pernik yang bercirikan perayaan tahun baru. Makanan ringan hingga makanan berkelas akan tersaji tergantung tempat dan acara perayaan dilangsungkan nantinya. Makanan ringan yang sering dijumpai adalah jagung bakar hingga sate ayam atau daging yang biasanya disajikan pada kawasan tertentu di beberapa pemukiman masyarakat seperti di pinggir jalan atau di lorong-lorong perkampungan. Berbeda dengan beberapa anggota masyarakat lapisan menengah keatas yang menyambut pergantian tahun baru di tempat hiburan malam seperti klub malam, pub dan kafe atau hotel berbintang.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun