Kejadian penelantaran anak, banyak anak yang depresi akibat perceraian dan terjadinya kekerasan pada anak dimana-mana, serta pergaulan bebas dan eksploitasi seksual pada anak kini semakin marak. salah satu hal krusial yang patut kita cermati adalah hubungan problematika tersebut dengan kegagalan pengasuhan orang tua di dalam keluarga. Ini menjadi persoalan hulu yang perlu segera kita sikapi agar keluarga di Indonesia kembali sehat, memiliki pengasuhan yang baik dan keluarga tetap menjadi benteng pertahanan suatu bangsa dan tempat pertama perlindungan anak-anak kita. Pelanggaran hak asuh anak dapat kita kenali melalui
pertama anak-anak korban perebutan hak kuasa asuh. Data KPAI merilis anak-anak korban perebutan hak kuasa asuh pada tahun 2016 sebanyak 72% disebabkan perceraian suami istri dan 28 % disebabkan keretakan hubungan keluarga. Hal ini linier dengan perolehan data Badilag MA RI yang menyatakan semakin tingginya angka perceraian di Indonesia.Â
KEMBALI KE ARTIKEL