Al-Qur’an merupakan kitab suci umat Islam yang secara absolut telah menjadi pedoman hidup bagi para penganutnya. Di dalam perkembangannya, Al-Qur’an tidak banyak menjadi pedoman dan sumber hidup tetapi juga menjadi sumber hukum, ilmu serta segala hal menyangkut kehidupan muslim dari lahir hingga meninggal.Fakta bahwa Al-Qur’an berisi tentang hal ihwal menyangkut segala tatanan kehidupan manusia dari berbagai bidang seperti contohnya filsafat, agama, pendidikan, sosial, ekonomi, teknologi bahkan hingga hal yang menyangkut keluarga telah menjadi fakta yang telah dibuktikan keabsahannya.
KEMBALI KE ARTIKEL