Teknologi informasi saat ini telah menjadi kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat. Banyak masyarakat yang haus akan informasi yang terjadi disekitarnya dan selalu menginginkan informasi terbaru. Ada berbagai media yang dapat digunakan dalam menyampaikan informasi salah satunya adalah media video. Video merupakan media informasi yang paling diminati karena memiliki 5 unsur multimedia, yaitu gambar, animasi, suara, teks dan video itu sendiri.