Pada Rabu, 21 Agustus 2024, MTsN 24 Jakarta Timur menyelenggarakan kegiatan Stadium General dengan tema "Bangunlah Jiwa Raganya" yang dihadiri oleh seluruh siswa kelas 8. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil 'Alamin (P5RA), dengan fokus pada isu penting anti-bullying di kalangan pelajar. Acara ini menghadirkan narasumber dari Pusat Perlindungan Perempuan dan Anak (PPPA) Provinsi DKI Jakarta, yang memberikan pemaparan mendalam mengenai peran dan fungsi lembaga dalam menangani kekerasan terhadap perempuan dan anak.
Acara dibuka secara resmi oleh Kepala MTsN 24, Bapak Guntoro, S.Pd., MP., Fis., yang dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini sangat penting sebagai bekal bagi para siswa untuk memahami dan menghindari perilaku kekerasan, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Beliau menyatakan bahwa pemahaman yang mendalam tentang dampak negatif bullying akan mendorong terciptanya lingkungan belajar yang aman dan nyaman.