Sendiri dalam rinai hujan
Inginkah Engkau Aku Temani ?
Menyulam luka
Menghapus pura-pura
Sendiri dalam rinai hujan
Inginkah Engkau Aku sambut ?
Berpayung jingga
Mencampakkan lara
Sendiri dalam rinai hujan
Inginkah Engkau Aku dekap ?
Berselimutkan awan
Menghangatkan gigil
Inginkah Kita berdua dalam rinai hujan rahasia ?
Di sangkar
Persemayammu
Balikpapan, 20 Juli 2022
Ali Musri Syam Puang Antong