Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Di Balik Dinding

5 Februari 2016   12:05 Diperbarui: 5 Februari 2016   17:03 51 1

Malam meredup  

Cahaya satu per satu tertidur 

Hanya anak-anak bintang masih terjaga, 

termasuk aku 

.

Sebelum bulan melewati waktu hidupnya 

Aku akan tetap bersandar di sini 

Bernaung manja, 

pada bantalan awan lembut 

Menatap bintik-bintik berpendar, 

dari balik kaca berembun 

Menanti pagi menebar nafas segarnya 

sejak semalaman rintik-rintik menusuk bumi 

bias pelangi menyelimuti bumi begitu sempurna 

menampilkan lekuk 

yang dibutuhkan sebagai penggembira, 

pencerah senyum ufuk fajar 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun