Desa Sumampir, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga (28/07/2022) -Â Bencana tanah longsor merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi di wilayah Desa Sumampir belakangan ini. Beberapa wilayah di Desa Sumampir memiliki kondisi topografi cukup tinggi dan bergelombang dengan curah hujan yang cukup tinggi di setiap bulannya. Kondisi tersebut mengakibatkan potensi terjadinya bencana tanah longsor cukup besar, terutama pada wilayah desa yang cukup tinggi. Hal tersebut menjadi latar belakang dari adanya program kerja pembuatan peta kerawanan bencana tanah longsor di Desa Sumampir.
KEMBALI KE ARTIKEL