Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Menggali Potensi Tanpa Batas Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sukabumi Mempersiapkan UAS Lewat Program Program Kreativitas Mahasiswa (PKM)

20 Februari 2024   09:14 Diperbarui: 20 Februari 2024   09:15 63 0
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2024 merupakan salah satu wujud implementasi Tridharma Perguruan Tinggi dalam upaya menumbuhkan, mewadahi dan mewujudkan ide yang kreatif bagi mahasiswa.

Jum'at 16 Februari 2024 merupakan jadwal Ujian Akhir Semester (UAS) yang dilaksanakan di lab kebijakan bisnis. Seluruh Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia beserta Pendidikan Teknik Informatika menyiapkan UAS dengan sebaik-baiknya. Persiapan ini dilakukan pada awal bulan Desember hingga awal Februari. UAS matakuliah Kewirausahaan ini dilakukan secara berkelompok, yang nantinya mahasiswa akan melakukan persentasi hasil dari apa yang dikerjakan selama satu semester.

Tugas yang di berikan selama satu semester adalah tugas untuk membuat produk usaha berbentuk makanan maupun barang yang nantinya dapat diperjual belikan kepada masyarakat diawali dengan perancangan proposal menggunakan format PKM-K. Hal tersebut berjalan selama 2 bulan lamanya. Mahasiswa setelah itu harus menyusun sebuah laporan yang nantinya akan dilaporkan kepada dosen pengampu yang tentunya dengan format Laporan Akhir PKM-K juga. Laporan tersebut nantinya harus mahasiswa bawa secara hard file, juga mahasiswa diharapkan untuk membuat ppt agar mempermudah persentasi saat di laksanakan.

Selanjutnya mahasiswa harus juga membawa sampel makanan atau barang yang mereka perjual belikan, guna untuk sebagai bahan penguat dari laporan penjualan tersebut. Itulah alur dari tugas laporan penjualan untuk tugas akhir matakuliah Kewirausahaan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun