Memilih sekolah untuk anak adalah salah satu keputusan penting yang dihadapi orangtua. Bagi sebagian orang ini mungkin hanya tentang lokasi atau biaya. Namun, bagi yang lainnya keputusan ini melibatkan berbagai pertimbangan seperti kualitas pendidikan, fasilitas, hingga metode pengajaran. Saya sendiri turut mengalami fase ini saat harus memilih TK dan SD untuk anak saya. Prosesnya tidak mudah tetapi juga penuh pelajaran berharga.