Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Dinegeri 'Para Pancilok'

22 November 2012   15:39 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:50 195 5
Dinegeri para Pancilok..
Pancilok terkurung selalu diluar
Terhimpit maunya diatas
Jika bersalah maunya benar..
Yang bukan haknya pun diakui haknya..

Terima suap dibilang gratifikasi
Merampok negara cuma dibilang korupsi
Dihukum mati pun diberi grasi
Dihukum berat diberi remisi

Dinegeri para Pancilok
Pemimpin diolok-olok
Orang pintar terlihat goblok
Pejabat negara pikirannya jorok

Dinegeri para Pancilok
Suami isteri bisa jadi Bupati
Keluarga dan kerabat bisa jadi pejabat
Agar sama-sama bisa korupsi

____________
Jakarta, November 2012

Salam Ajinatha

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun