Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Freedom Writers

2 Februari 2011   00:23 Diperbarui: 26 Juni 2015   08:58 436 1
Tujuan utama dari sebuah pendidikan adalah usaha untuk memanusiakan manusia dan hal tersebut menjadi inti pada film “freedom writers” yang baru saja saya saksikan. Film ini merupakan kisah nyata yang menceritakan tentang Erin Gruwell yang mengajar di suatu sekolah di long beach. Daerah long beach pada saat itu merupakan daerah yang dihuni oleh beragam etnis mulai dari orang kulit putih,afro-amerika, asia-kamboja dan hispanik. Dengan keberagaman etnis tersebut kondisi di long beach sendiri sarat akan perilaku rasis dari masing2 etnis tersebut, berbagai kejahatan bahkan pembunuhan bukan suatu yang asing di daerah tersebut. Hal tersebut secara langsung mewarnai suasana di sekolah tersebut. Di sana para siswa berkumpul berdasarkan warna kulit dan menganggap setiap hari adalah perang. Yup…. Perang… karena hanya ada dua pilihan perang untuk bertahan hidup atau mati.

Pada film tersebut diceritakan seorang guru baru datang ke sebuah sekolah di daerah long beach, dia mengajar untuk kelas tahun pertama dan tahun kedua.Saat pertama di kelas tersebut, para murid duduk berdasarkan warna kulit dan setiap etnis saling mengejek satu sama lain bahkan hampir terlibat perkelahian dikelas. Sampai pada suatu hari dia menjadi agak kesal dan berkata bahwa hal ini seperti itulah (baca: rasis) yang menyebabkan holocaust, belakangan dia baru menyadari bahwa saat dia bertanya “siapa yang tahu tentang holocaust?” hanya ada satu orang yang mengangkat tangan tetapi saat ditanya “siapa yang pernah melihat penembakan atau bahkan mengalami hal tersebut?” kontan seisi kelas mengangkat tangan. Pada saat itulah dia menyadari bahwa kehidupan yang dilalui siswanya sangat “keras”.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun