Tim Kuliah Kerja Nyata Membangun Desa (KKN-T Â MD) Universitas Negeri Malang 2022 lakukan pendampingan dalam kegiatan Posyandu Balita di Desa Padusan. Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan kegiatan kesehatan dasar yang dilaksanakan dari, oleh, dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan dan kader posyandu balita. Kegiatan posyandu ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap senin minggu pertama awal bulan untuk mengontrol kesehatan dasar masyarakat terutama bayi, balita, ibu hamil, ibu nifas dan ibu menyusui, dan pasangan usia subur (PUS). Pelaksanaan posyandu balita dilaksanakan di Ponkesdes (Pondok Kesehatan Desa) yang berada di balai desa Padusan.
KEMBALI KE ARTIKEL