Permasalahan sampah di Indonesia masih menjadi polemic, terutama sampah plastic. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa sampah plastik memerlukan waktu ratusan hingga ribuan tahun agar bisa terurai sempurna di dalam tanah. Banyak dari kita yang masih mengkonsumsi makanan atau produk apapun yang dikemas plastik. Tidak mudah untuk begitu saja meninggalkan 100% plastik karena faktanya produk di dalam supermarket hampir 90% sudah dikemas dalam sebuah bungkusan yang sebagian besarnya adalah kemasan plastik. Jika reuse dan reduce sudah sangat sulit, maka ecobrick merupakan solusi. Ecobrick mampu memberikan kehidupan baru bagi limbah plastik. Ecobrick adalah cara lain untuk utilisasi sampah-sampah tersebut selain mengirimnya ke landfill (pembuangan akhir). Â
KEMBALI KE ARTIKEL