Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pertumbuhan, Perkembangan, dan Perkembangan Psikomotorik Anak Didik

26 Oktober 2024   08:00 Diperbarui: 26 Oktober 2024   08:04 26 0
Dalam psikologi pendidikan, istilah pertumbuhan dan perkembangan memiliki arti yang berbeda namun saling terkait. Pertumbuhan adalah perubahan fisik yang dapat diukur, seperti tinggi badan, berat badan, atau perkembangan struktur otot. Biasanya, pertumbuhan lebih bersifat kuantitatif dan cenderung mengikuti pola yang dapat diprediksi, contohnya pada anak-anak yang secara alami akan mengalami pertambahan tinggi badan dan berat badan sesuai dengan usia mereka. Sementara itu, perkembangan mengacu pada perubahan yang lebih kompleks, meliputi aspek emosional, kognitif, sosial, dan moral. Perkembangan tidak hanya terlihat dari perubahan fisik, tetapi juga dari kemampuan berpikir, berinteraksi dengan lingkungan, dan memahami konsep abstrak. Berbeda dengan pertumbuhan yang lebih mudah diamati secara fisik, perkembangan lebih sulit diukur dan lebih berfokus pada peningkatan kualitas kemampuan seseorang.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun