Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie Pilihan

Mengulik Dalgona Coffee, Kopi Kekinian di Lini Masa

3 April 2020   16:28 Diperbarui: 3 April 2020   16:35 332 5
Belakangan, timeline sosial media dihebohkan dengan Dalgona Coffee. Beragam resep, foto, dan video mulai tersaji di Twitter, Instagram, Youtube, dan tak lupa TikTok. Aku sendiri menemukan sebuah resep di Twitter, tanpa tahu sebenarnya apa itu Dalgona Coffee dan kenapa bisa viral.

Memang, urusan #WorkFromHome tidak sepenuhnya nikmat. Ada perasaan kurang produktif di urusan pekerjaan. Sehingga energi pun harus dialihkan dan mengulik resep atau memasak jadi salah satu pilihan penyaluran energi. Salah satunya berujung pada mengulik Dalgona Coffee, si kopi kekinian.

Setelah dicari-cari, ternyata istilah Dalgona Coffee muncul di acara variety show Korea, Star's Top Recipe Fun Restaurant. Di salah satu episode, aktor Jung Il Woo mencicipi kopi di Macau. Kopi ini dikocok 400 kali oleh pembuatnya dan katanya sungguh enak rasanya. Idol kenamaan yang sedang naik daun, Kang Daniel pun mencobanya dan memposting. Banyak follower yang akhirnya mencoba mengikuti dan berakhir dengan viralnya Dalgona Coffee ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun