Presiden Pertama RI Soekarno memiliki pemikiran yang visioner, memandang jauh ke depan. Sebelum wacana pemindahan Ibu Kota ke Kalimantan ramai di dunia maya, ide ini sebenarnya sudah pernah dilontarkan oleh Bung Karno tahun 1957. Dia memiliki gagasan untuk memindahkan ibu kota ke Palangka Raya, Kalimantan. Dalam buku Menyingkap Tirai Sejarah Bung Karno & Kemeja Arrow, Asvi Warman Adam menulis bahwa pemikiran ini sangat visioner karena Kalimantan terletak persis di tengah kepulauan Nusantara.
KEMBALI KE ARTIKEL