Menulis tentang kebahagiaan merupakan sesuatu yang saya sukai, karena membuat saya berpikir tentang rasa bahagia mungkin ya, jadi terasa semangat untuk menyebarkannya kepada anda yang membaca artikel ini. Bahagia adalah sebuah “rasa”, sama dengan rasa sedih, rasa sakit dan rasa manis asam dan asin hehe..lho kok jadi ngomongin rasa yang di lidah ya. Sedih, gembira, bahagia adalah sebuah “rasa”, yang kita rasakan sendiri. Kenapa saya katakan rasa bahagia kita yang merasakan? ya karena itu adalah rasa, dan rasa tidak ada yang tahu kecuali hanya bagi yang merasakannya saja. Anda bisa saja terlihat baru jatuh dari sepeda motor, tetapi wajah anda menunjukkan rasa bahagia, karena anda merasakan bahagia saat terjatuh dari sepeda motor. Kok bisa bahagia saat jatuh dari sepeda motor? Ya bisa saja, kalau jatuhnya pas didepan sebuah warung dan ada penjaganya yang cantik jelita lalu menolong membangunkan dari jatuh. Hayooo…bahagia kan?
KEMBALI KE ARTIKEL