Aneka judul puisi-puisi Tadarus Puisi V ini memang beragam namun pada intinya adalah satu yaitu ungkapan penyair dalam merasakan dan kepedulian terhadap alam CiptaanNya. Beberapa puisi apik patut diketengahkan dalamrasa berbagi info yang dikemas dalam puisi. Agaknya pusi juga merupakan sumber informasi yang dibutuhkan dalam kemasan sastra Indonesia.
Baiklah kita buka Tadarus puisi ini, berbagai ungkapan hati penyair yang digoreskan dalam puisi akan berbagai peristiwa musibah negeri bahwa kita semua benar-benar lupa. Seperti diungkapkan Zaeni Boli dalam 'Puing Beling:
Puing dan Beling
Pohon jagung tumbuh diantara reruntuhan
Tuhan yang jenaka
Mengajak kita bercanda
Meski dalam duka Ia tumbuhkan harapan
Diantara puing dan beling
Diatas aspal yang retak
Bangkai mobil
Anak kecil bermain lumpur
Kenyataan yang sesak
Tak lagi tumpah menjadi air mata/...//
kesaksian Zaeni Boli yang direkam dalam pilihan kata yang menarik memberi isyarat tidak semua musibah adalah petaka bagi hambanya tetapi dapat dipetik hikmah. Bagaimana seorang anak kecil yang tak peduli dengan peristiwa alam yang mensensarakan itu justru ia didapati bermain dengan lumpur. Sebuah pukulan bagi kita kenapa kita kalah dengan seorang anak kecil yang begitu bersatu dengan alam ciptaanNya tanpa mengeluh.
Di lain penyair Ahmad Z. Ujung dalam puisinya ' Sinabung Berkabung mengakatan bahwa manusia harus dapat mengartikan peristiwa alam agar banyak berbenah. Berikut puisinya:
//.../Sekarang lelapmu terusik
Kau bangun
Dengan muntah serapah
Menghujam kejam
Hancur remuk
Awan bergulung hitam
Panas api membakar
Rampas cerita indahnya tanahku
Ini hanya teguran
Bukan hukuman
Agar kita lebih banyak berbenah//
DEmikian Ahmad Z Ujung memberi tahu pada kita semua bahwa kita telah ditegur atas kealfaannya.
Senada dengan Ahmad Z Ujung, Muhamad Salam dalam puisinya berjudul 'Jedah menegaskan bahwa kita memang tak tahu diri akan semua yang terjadi pada dunia ini. Berikut puisinya:
//.../Waktu mulai merangkak jauh
Rembulan tak lagi berseri
Akan jedah keperaduan
Tanpa kata dan sapa
Meninggalkan segalanya
Kami yang lupa
Semua tak tahu kapan dan dimana akan singgah Kemarahan pada kita
Semua karena kita
Lupa dan tak tahu diri
Jauh dan menjauh kan diriNya. //
Pada puisi 'Kami Yang Lupa diri karya penyair Sukabumi Ahmad Dumyati AN dalam kemasannya lebih menyadarkan pada kita semua. Dengan gaya bahasanya yang tegas menyadarkan pada kita (manusia) yang tak mau mengerti dan lupa diri. Berikut cuplikannya:
//.../Bumi yang tak jemu memberi
emas permata minyak tembaga hingga besi
sekaligus guncangan mengerikan
menghancurkan penduduk bumi
menimbun segala keserakahan.
Bala tentara-Mu sudah cukup memberi arti
hanya kami saja yang tak mau mengerti
karena kami yang lupa diri
dan gagal merayu-Mu dalam sunyi.//
Penegasan ungkapan banyak penyair diatas diungkapkan oleh Supianoor secara lugas tetapi dikemas dalam bahasa yang apik sehingga puisinya tampak enak dibaca . Berikut Puisinya :
Supianoor
Tuhan Menegur Kita
//Tuhan meenegur kita
Karena kita banyak yang lupa
Dengan mengirim berbagai bencana
Agar kita bisa berkaca
Tuhan menegur kita
Dengan berbagai angkara
Karena kita banyak yang alpa
mementingkan syahwat semata
Tuhan menegur kita
Dengan berbagai fenomena
Banyak yang membabi buta
Dengan alam semena-mena
Tuhan menegur kita
Dengan kejadian tak disangka-sangka
Semoga kita tak berburuk sangka
Agar tak jauh terlena//
(Rg Bagus Warsono, ulasan 1 Tadarus Puisi V Ramadhan 1442/2021)