Model pembelajaran Window Shopping saya peroleh saat mengikuti sebuah pelatihan sebagai guru pemandu di LPMP Jawa Tengah.Istilah Window Shopping biasa diartikan sebagai kegiatan jalan di pasar atau di mal hanya sekedar melihat-lihat saja tanpa belanja sesuatu.Dalam model pemebelajaran ini memang ada kegiatan siswa berjalan-jalan melihat-lihat hasil pekerjaan kelompok lain. Namun demikian siswa yang berkunjung bukan berarti tidak menadapat apa-apa. Siswa yang berkunjung akan mendapat ilmu. Kalau saya sendiri memodifikasi model pembelajaran dengan istilah Belanja Ilmu. Dalam model pembelajaran Belanja Ilmu siswa tidak hanya melihat-lihat hasil pekerejaan kelompok lain tetapi juga mencatat hasil pekerjaan tersebut untuk saling berbagi dengan anggota kelompoknya. Sehingga setiap anggota yang berkunjung juga berbelanja ilmu untuk oleh-oleh anggota lainnya khususnya anggota yang bertugas sebagai “penjaga toko”.