Kegiatan pertama dilakukan sosialisasi peningkatan produk khususnya aspek kemasan produk, branding, dan marketing. Kegiatan tersebut dilakukan pada Selasa, 11 Juli 2023 di salah satu rumah warga di Kampung Nelayan yaitu rumah Ibu Eti yang dihadiri oleh warga sekitar. Acara ini bertujuan untuk membantu para pelaku UMKM lokal dalam mengembangkan usahanya dengan memberikan pemahaman dan contoh meningkatkan kualitas kemasan dan teknik pemasarannya yang baik sehingga dapat menciptakan daya tarik bagi konsumen."Salah satu permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM di desa ini yaitu sulitnya mengakses ke pasar yang lebih luas" ujar Pak Abdul Fiin selaku ketua paguyuban produk UMKM.