Sore itu terik matahari masih begitu menyengat. Jalanan pantura begitu ramai, orang-orang pekerja saatnya kembali ke rumah masing-masing atau masih saja ada keperluan lain. Jam dinding di warung samping kantor pos menujukkan pukul 4 sore. Time Traffic light di perempatan jalan tersebut memang lama, untuk berganti warna hijau saja semua pengendara harus rela menunggu dengan kesabaran. Namun, tetap saja masih ada pengendara yang tetap 'nyelonong' tidak taat peraturan. Biasanya pengendara seperti ini mereka yang terburu-buru, mereka yang bodoamat terhadap peraturan, mereka yang ingin terlihat keren dengan gaya mengendarai bak pemain sinetron anak jalanan.Â
KEMBALI KE ARTIKEL