Keluarga idealnya adalah tempat berlindung yang aman bagi anak-anak, di mana mereka tumbuh dengan penuh kasih sayang dan perlindungan. Namun, kenyataan pahit yang sering tersembunyi di balik dinding rumah tangga adalah pelecehan seksual terhadap anak-anak di bawah umur oleh orang tua mereka sendiri. Akhir-akhir ini semakin marak kasus pelecehan seksual pada anak di bawah umur oleh orang tuanya sendiri di media sosial. Pelecehan seksual anak merupakan salah satu bentuk kekerasan yang paling merusak, meninggalkan jejak trauma yang mendalam dan berkepanjangan. Fenomena ini tidak hanya menyedihkan tetapi juga sangat meresahkan, memerlukan perhatian dan tindakan serius dari semua lapisan masyarakat.
KEMBALI KE ARTIKEL