Organisasi merupakan kumpulan dua orang atau lebih yang saling berinteraksi dalam mencapai tujuan bersama yang diinginkan dari organisasi tersebut. Hal atau unsur yang harus dan semestinya ada dalam organisasi adalah anggota, karena yang menunjang suatu organisasi adalah anggotanya, juga tidak akan dinamakan organisasi jika tidak ada anggota di dalamnya. Kemudian adanya aturan yang mengikat pada organisasi tersebut, dan tujuan yang akan diwujudkan bersama. Suatu organisasi tidak dapat berjalan dengan sembarangan, karena kembali lagi bahwa yang menjadi patokan dalam berjalannya suatu organisasi adalah tujuan dari adanya organisasi tersebut yang seluruh anggota dapat berusaha dalam menjalankan organisasi berdasarkan tujuan yang akan dicapai nantinya.
KEMBALI KE ARTIKEL