Aktivis bisa dibilang adalah sebagai gerakan intelektual organik yang mampu mengartikulasikan segala bentuk permasalahan sosial dan politik, mereka adalah masyarakat pertengahan yang mampu menjadi pembawa aspirasi masyarakat kelas bawah kepada masyarakat kelas atas, dan kontinuitas para aktivis turun kejalan untuk menyuarakan aspirasi rakyat kepada pemerintah membuat mereka memiliki kapasitas untuk bisa menyuarakannya di lembaga struktural. Maka, agar para aktivis yang idealis ini tidak sekedar berteriak diluar pagar lembaga pemerintahan, mereka harus masuk ke struktur pemrintahan dan mengubahnya dari dalam.