Acara ini merupakan wujud nyata sinergi anggota Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) dalam mendukung peningkatan literasi keuangan, khususnya di kalangan generasi muda di Sumatera Utara.
Direktur Eksekutif Sumber Daya Manusia dan Administrasi LPS, Rudi Rahman memberikan keynote speech dengan tema "Peran Generasi Muda Melek Keuangan Menuju Indonesia Emas 2045". Dalam paparannya, Rudi memberikan gambaran bagaimana generasi muda dapat mengambil peran strategis dalam mendukung visi besar Indonesia menjadi negara maju pada tahun 2045.
"Adik-adik mahasiswa yang ada di sini akan menjadi pemimpin bangsa di berbagai bidang. Sehingga, perlu untuk diberikan pemahaman bahwa peran anda sangat penting di dalam perekonomian nanti, termasuk perlunya adik-adik untuk memiliki literasi keuangan yang baik", sambungnya.
KEMBALI KE ARTIKEL